Cara Membuat Bot Telegram Paling Mudah dengan Android

Bot Telegram adalah sebuah robot digital yang biasanya sudah di program agar bisa menjalankan sebuah perintah di aplikasi Telegram. FItur bot pada Telegram inilah yang ada akhirnnya memang bisa membuat Telegram di minati banyak orang sekarang ini. Namun ternyata masih belum banyak yang mengetahui cara membuat bot Telegram, padahal caranya cukup mudah dan bisa dibuat dari HP.

Telegram memang beberapa bulan ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang di install banyak pengguna. Mungkin karena memang ada peraturan baru kebijakan privasi Whatsapp yang diberlakukan beberapa waktu yang lalu. Kebijakan baru ini memang membuat pengguna Whatsapp jadi semakin heboh dan banyak juga yang sampai mencari aplikasi penggantinya.

Salah satu yang menjadi rujukan tentu Telegram dan Signal, tapi lonjakan yang paling banyak hanya ada di Telegram. Ada berbagai kelebihan yang bisa dirasakan hanya di aplikasi Telegram, salah satunya yaitu tentang bot. Di Telegram sekarang ini memang ada banyak boy yang bisa anda pakai. Bot yag paling terkenal adalah bot anonymous chat, kalau anda pengguna Telegram pasti tahu dengan bot ini.

Cara membuat bot Telegram chat bisa anda buat langsung menggunakan aplikasi Telegram. Atau kalau anda lebih kreatif dan pintar dengan pemograman anda bisa langsung coding sendiri dengan beberapa aplikasi dan bahasa pemograman anda juga harus lincah.

Cara Membuat Bot Telegram dengan Ponsel Android

Dengan tutorial ini nantinya anda sudah bisa membuat bot Telegram. Anda bisa dengan mudah menerapkan cara membuat bot Telegram auto replay yang bisa anda pasang di grup maupun chanel anda.

Telegram @botfather

Khusus anak – anak RP (Role Player) ada juga cara membuat bot Telegram RP, caranya mirip dibawah ini dan tinggal anda kreasikan saja sesuai selera anda.

    • Buka aplikasi Telegram yang ada di android anda.
    • Ketikkan botfather, ini adalah sebuah bot yang juga bisa membuat bot.
    • Ketikkan /start untuk bisa memulai interaksi dengan bot ini.
    • Ketikkan /newbot untuk membuat bot baru.
    • Buatlah nama untuk bot anda.
    • Buatlah username yang mudah di ingat.
    • Setelah itu anda akan mendapatkan sebuah api token, dimana api token ini nantinya akan bisa digunakan untuk mengakses fungsi dari fitur lain yang ada di Telegram.

Di dalamnya sudah ada petunjuk terkait perintah apa saja yang nantinya bisa anda gunakan untuk menjalankan bot ini. Perintah untuk bot di dalam Telegram memang selalu diawali dengan tanda (/), ini merupakan set default dari developer sebagai perintah yang berlaku untuk bot. Perintah unuk bot ini juga di instruksikan melalui pesan dan mengirimkanya ke bot.

Dengan bot father diatas anda bisa membuat pogram bot sederhana untuk bisa anda perintahkan menangani atau menggantikan anda sebagai admin grup dan chanel. Misalnya saja bot auto replay, ini bisa anda dapati ketika anda masuk ke dalam sebuah grub dan akan disapa oleh sebuah bot. Selain itu bot Telegram semacam ini juga bisa melakukan kick, delete postingan dan masih banyak lagi.

Bot untuk mengelola grup dari Telegram yang paling jitu adalah combot, ini bisa memuat data statistic dari grup yang sudah ia kelola. Bot ini akan bertindak dan mendapatkan ijin sbagai admin sekaligus mengawasi semua yang ada di grup.

Cara membuat bot Telegram ini akan bermanfaat, karena sekarang ini masih belum banyak bot karya anak bangsa. Kalau anda bisa membuat bot lebih kreatif lagi atau memang sedang belajar lebih baik gunakan dulu bot father diatas.

android